Halaman

Puskesmas Pangkalan Kuras 2

Puskesmas Pangkalan Kuras 2

Puskesmas Pangkalan Kuras II merupakan salah satu Puskesmas yang berada di wilayah kabupaten Pelalawan di Propinsi Riau yang mempunyai luas wilayah kurang lebih 435.37 Km2 dari luas wilayah Propinsi Riau (9.456.160 Ha). Dibentuk berdasarkan Perda Nomor 50 tahun 2015  yang merupakan pecahan dari Puskesmas Pangkalan Kuras I. Puskesmas Pangkalan Kuras II terdiri dari 10 Desa dengan Desa terluas adalah Desa Dundangan yaitu 144.00 Km2 dan yang paling kecil adalah Desa Sidomukti dengan luas wilayah 6.80 Km2 dari luas Puskesmas Pangkalan Kuras II, terletak ± 100 Km dari pusat ibu kota Provinsi riau dan ± 36 Km dari pusat ibu kota kabupaten Pelalawan dengan batas wilayah :

  • Sébelah Timur dengan Kec . Langgam.
  • Sebelah Barat dengan Kec. Bunut .
  • Sebelah Utara dengan Kec. Pangkalan Kerinci .
  • Sebelah Selatan dengan Desa Sorek Dua

 

Luas Wilayah kerja Puskesmas Pangkalan Kuras II 847.37 km², dengan desa terluas yakni desa Dundangan yaitu 144.00 km² dan terkecil desa sidomukti dengan luas 6.80 km² dari luas Puskesmas Pangkalan Kuras II.

Wilayah kerja Puskesmas terdiri dari 10  Desa. Jarak tempuh dari desa terjauh ke Puskesmas ± 15 Km, Selain itu di dalam wilayah kerjanya terdapat  5  perusahaan  yaitu : PT. Indah Kiat , PT. Surya Bratasena Plantation, PT. Safari Riau, PT. Langgam Inti Hybrindo, PT. Adei Plantation.

Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik Kecamatan Pangkalan Kuras, jumlah penduduk wilayah Kerja Puskesmas Pangkalan Kuras II tahun 2021 (angka proyeksi) sebesar 28.137 jiwa, terdiri dari 11.854 orang laki-laki dan 10.882 orang perempuan.